Wempi buka Turnamen E-Sports Bupati Cup I

Malinau, Wiranews.com – Bupati Malinau Wempi W Mawa, SE., M.H menghadiri sekaligus membuka secara resmi dan dipertandingkan Turnamen Bupati Cup I E-Sports Malinau Tahun 2022 bertempat di Ruang Tebengang Lantai II Kantor Bupati Malinau, Kamis (06/6) Pagi.

Dalam sambutan tertulisnya Bupati Malinau Wempi W Mawa, SE., M.H menyampaikan AAtas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Malinau mengapresiasi kegiatan turnamen ini, karena menjadi sebuah wadah yang tepat bagi para penggemar permainan permaian yang dimainkan pada perangkat elektronik secara online maupun offline.

Seiring berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi di era globalisasi ini, begitu banyak sisi kehidupan manusia yang terbantukan oleh perkembangan iptek. pemenuhan akan kebutuhan hidup manusia banyak yang pada akhirnya bertumpu pada keberadaan teknologi dimana bisa menjadi sarana edukasi, akses pelayanan kesehatan, hiburan, prestasi dan masih banyak sekali ragam manfaat dari pada perkembangan teknologi masa kini.

Akan tetapi dari kesemua manfaat itu, terselip juga bahaya yang mengancam. sungguh banyak dan ragam kejadian yang kita tahu yang diakibatkan oleh penyalahgunaan teknologi. untuk itu, dengan adanya turnamen e-sport seperti ini kita bertekad membuka wadah yang tepat bagi para penggemar E-Sport/Game sebagai salah satu bagian dari kemajuan teknologi yang dapat memberikan dampak baik bagi pencinta game selama itu dalam koridor dan bimbingan serta kontrol yang baik dari diri dan orang sekitar.

Berbagai bentuk dan rupa game online maupun offline yang tersedia saat ini tentu tidak hanya sekedar sebuah hiburan semata bagi para gamers. akan tetapi jika disikapi dengan bijak, rangkaian permainan dan tahapan yang ada pada sebuah aplikasi game mengajarkan banyak hal diantaranya nilai – nilai sportivitas, kecerdasan otak dan kognitif, cara kerja tim, serta komunikasi yang tepat dan masih banyak sisi positif lainnya.

Pemerintah Kabupaten Malinau pada dasarnya sangat mendukung atas terselenggaranya turnamen E-Sport tahun 2022 ini, untuk itu melalui naungan koni, pemerintah daerah terus mendorong dan berharap ESI Malinau dapat menjalankan Visi Misi E-Sport Malinau dengan berkomitmen tinggi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *