Apresiasi Tampilan Seni Budaya Dayak Abai, Bupati Wempi : Teruslah Pertahankan & Lestarikan Hingga Generasi Kedepan

- Jurnalis

Kamis, 19 Oktober 2023 - 13:30 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MALINAU, WIRANEWS.COM “ Pada penampilannya di Panggung Budaya Padan Liu™ Burung, Lembaga Adat Dayak Abai secara maksimal telah memberikan pertunjukan atraksi seni dan budaya yang sangat menarik. Penampilan ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan IRAU ke- 10 dan menyambut HUT Kabupaten Malinau ke- 24 tahun. Kita telah menyaksikan atraksi yang luar biasa dari masyarakat Dayak Abai. Salah satu prosesi keaslian yang kita saksikan adalah sesuatu yang diwajibkan dan terus dipertahankan hingga sekarang, ucap Bupati Wempi W Mawa, pada Kamis (19/10/2023).

Bupati Wempi menambahkan, pihaknya turut mengucapkan rasa terimakasihnya kepada para tokoh masyarakat Dayak Abai yang telah menunjukkan sebagai masyarakat asli yang berkomitmen untuk terus menjaga dan merawat Kabupaten Malinau yang dibuktikan dengan Penghargaan Kalpataru untuk Dayak Abai. Sebagai salah satu yang utama dan sangat melekat dengan Dayak Abai ialah komitmen menjaga hutan. Hutan adalah bagian yang tidak terpisahkan bagi masyarakat Dayak Abai. Mereka menjaga dan merawat walaupun di dalam hutan itu ada banyak potensi ekonomi yang bisa saja membuat masyarakat tergiur. Namun dengan komitmen menjaga lingkungan, komitmen terhadap hutan yang menjadi bagian kehidupan masyarakat. Dayak Abai tetap setia menjaga kelestarian hutannya.

Baca Juga :  ASISTEN PEMERINTAHAN DAN KESEJAHTERAAN RAKYAT SOSIALISASIKAN PEMILU 2024

Hingga pada akkhirnya kita bisa melihat salah satu usaha yang dilakukan ini telah mendapat penghargaan dan menjadi kebanggaan masyarakat Dayak Abai dan Kabupaten Malinau, ungkapnya. Wempi juga mengapresiasi kepada Lembaga Adat Dayak Abai di semua tingkatan yang telah berkontribusi sejak kabupaten ini berdiri dengan mengambil bagian bersama-sama untuk menjaga, mengisi dan menikmati pembangunan di Bumi Intimung. Teruslah pertahankan budaya ini, terus lestarikan budaya ini, transfer budaya ini kepada generasi anak-anak kita yang tadi tampil luar biasa, menguasai budaya dari leluhurnya sendiri, tuturnya. Wempi juga mengajak kepada seluruh masyarakat khususnya Dayak Abai untuk bersama-sama mensukseskan visi misi serta 5 program unggulan daerah.(*)

Berita Terkait

Malinau Meriah Rayakan HUT Ke-25, Ditutup Resmi oleh Pjs Bupati Pollymaart Sijabat
Pjs. Bupati Malinau Hadiri Sidang Paripurna Istimewa dan Pelantikan Pimpinan DPRD Kabupaten Malinau
Pjs Bupati Malinau: Penanganan Sampah Adalah Tanggung Jawab Bersama
Pemkab Malinau Gelar Job Fair 2024: Fasilitasi Pencari Kerja dan Tingkatkan SDM
Pjs Bupati Malinau Serahkan Bantuan Kursi Roda dan Apresiasi Prestasi Pelajar di HUT Malinau ke-25
Meriah Hari Kedua HUT Kabupaten Malinau ke-25 di Padan Liu Burung
Lomba Fashion Show Batik Malinau Semarakkan HUT Ke-25 Kabupaten Malinau
Perayaan HUT Kabupaten Malinau ke-25 Resmi Dibuka, Rayakan Keberagaman dan Persatuan

Berita Terkait

Minggu, 27 Oktober 2024 - 08:19 WITA

Malinau Meriah Rayakan HUT Ke-25, Ditutup Resmi oleh Pjs Bupati Pollymaart Sijabat

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 18:15 WITA

Pjs. Bupati Malinau Hadiri Sidang Paripurna Istimewa dan Pelantikan Pimpinan DPRD Kabupaten Malinau

Jumat, 25 Oktober 2024 - 20:11 WITA

Pjs Bupati Malinau: Penanganan Sampah Adalah Tanggung Jawab Bersama

Jumat, 25 Oktober 2024 - 15:06 WITA

Pemkab Malinau Gelar Job Fair 2024: Fasilitasi Pencari Kerja dan Tingkatkan SDM

Jumat, 25 Oktober 2024 - 10:02 WITA

Pjs Bupati Malinau Serahkan Bantuan Kursi Roda dan Apresiasi Prestasi Pelajar di HUT Malinau ke-25

Berita Terbaru