Jakaria Hadiri dan Tutup Turnamen Bupati Cup Open Chess Tournament 2024 di Malinau

- Jurnalis

Kamis, 8 Agustus 2024 - 22:22 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Malinau – Wakil Bupati Malinau, Jakaria, S.E., M.Si secara resmi menutup Turnamen Bupati Cup Open Chess Tournament 2024 yang berlangsung sukses di Ruang Pertemuan Tebengang, Kantor Bupati Malinau, pada Rabu (7/8/24). Turnamen ini melibatkan peserta dari berbagai tingkatan, mulai dari SD hingga dewasa, serta mendatangkan atlet dari berbagai daerah, seperti Bulungan dan Nunukan, yang bersaing memperebutkan gelar juara dalam ajang bergengsi ini.

Turnamen ini diselenggarakan oleh Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PERCASI) Cabang Malinau, yang bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Malinau dan Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Malinau. Dalam sambutannya, pihak panitia menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan penuh yang diberikan pemerintah daerah untuk terselenggaranya turnamen catur ini.

Baca Juga :  Pjs Bupati Malinau Buka Pelatihan Tata Kelola Seni Pertunjukan di Laga Feratu

Wakil Bupati Jakaria menyatakan rasa bangganya atas antusiasme para peserta yang menunjukkan semangat dan kemampuan terbaik mereka. “Turnamen ini bisa membangkitkan gairah dan munculkan aura Malinau sebagai pusat olahraga di Provinsi Kalimantan Utara,” ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, Jakaria juga mengucapkan selamat kepada Michael Owen, peserta asal Malinau, yang telah berhasil menorehkan prestasi di ajang nasional hingga internasional, dan kali ini berhasil meraih juara pertama di Bupati Cup Open Chess Tournament 2024.

Baca Juga :  TPPS Kabupaten Malinau Gelar 10 PASTI Intervensi Pencegahan Stunting 2024 di Desa Salap

Jakaria berharap agar turnamen ini menjadi ajang yang mendorong perkembangan potensi atlet-atlet catur di Kabupaten Malinau dan sekitarnya. Ia optimis bahwa para atlet catur dari Malinau dapat terus bersaing di tingkat nasional dan internasional, sekaligus semakin mengukuhkan posisi Malinau sebagai pusat olahraga di Kalimantan Utara.

Berita Terkait

Bupati dan Wakil Bupati Malinau Disambut Antusias Sepulang dari Pelantikan dan Retreat
Sekda Malinau Dukung Pengembangan Kakao sebagai Sumber Ekonomi Baru
Sekda Malinau Buka Bimbel TNI, Polri, Akpol, Akmil, dan IPDN untuk Ratusan Siswa
Plh. Sekda Malinau Hadiri Entry Meeting BPK RI Terkait Pemeriksaan LKPD 2024
Sekda Malinau Lepas Tim Voli Busak Baku’ untuk Berlaga di Turnamen Voli Nusantara
Bupati Malinau Tinjau Lahan Sawah di Desa Tanjung Lapang, Dukung Ketahanan Pangan
Bupati Malinau Kunjungi RSUD Malinau, Evaluasi dan Dorong Peningkatan Pelayanan Kesehatan
Wakil Bupati Malinau Hadiri Malam Ramah Tamah dengan Komuniti Tidung Malaysia

Berita Terkait

Selasa, 4 Maret 2025 - 09:57 WITA

Bupati dan Wakil Bupati Malinau Disambut Antusias Sepulang dari Pelantikan dan Retreat

Rabu, 26 Februari 2025 - 07:52 WITA

Sekda Malinau Dukung Pengembangan Kakao sebagai Sumber Ekonomi Baru

Senin, 24 Februari 2025 - 16:37 WITA

Sekda Malinau Buka Bimbel TNI, Polri, Akpol, Akmil, dan IPDN untuk Ratusan Siswa

Selasa, 18 Februari 2025 - 09:21 WITA

Plh. Sekda Malinau Hadiri Entry Meeting BPK RI Terkait Pemeriksaan LKPD 2024

Rabu, 12 Februari 2025 - 20:09 WITA

Sekda Malinau Lepas Tim Voli Busak Baku’ untuk Berlaga di Turnamen Voli Nusantara

Berita Terbaru