Malinau, WIRANEWS – Bupati Malinau dalam hal ini diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Kamran, melaunching proyek perubahan Desa Mandiri Pangan di Desa Belayan, pada Jum’at (9/8/2024).
Dengan launching ini, Kamran berharap dapat memberdayakan masyarakat Desa Belayan terhadap kesadaran dan pentingnya ketahanan pangan.
Desa Mandiri Pangan merupakan desa yang masyarakatnya memiliki kemampuan untuk mewujudkan ketahanan pangan dan gizi melalui pengembangan sub sistem ketersediaan, distribusi dan konsumsi dengan memanfaatkan sumber daya setempat secara berkelanjutan.
Karena itu kata Kamran, melalui launching Desa Mandiri Pangan di Desa Belayan ini benar-benar terealisasi sesuai harapan dan dapat memberikan hasil yang signifikan dalam memperbaiki perilaku dan persepsi masyarakat terkait keamanan pangan. Baik saat mengolah, menyajikan maupun mengkonsumsi pangan.
Sementara itu, Kadis Ketahanan Pangan Kabupaten Malinau Magdalena, mengatakan tujuan dari proyek perubahan ini adalah untuk meningkatkan produksi pangan lokal, diversifikasi pangan dan memperkuat sistem distribusi pangan yang efisien.
“Melalui proyek perubahan ini harapan kita dapat mewujudkan desa-desa yang mampu memenuhi kebutuhan pangan masyarakatnya sendiri sekaligus meningkatkan kesejahteraan para petani dan pelaku usaha pangan lainnya,” ujar Magdalena.
Keberhasilan dari proyek perubahan ini tentu sangat perlu dukungan dari berbagai pihak, terkhusus Kelompok Wanita Tani untuk terus tingkatkan semangat dan inovasi dalam bercocok tanam.
“Untuk itu, saya mengajak kepada seluruh pihak untuk bersama-sama bahu-membahu mewujudkan Desa Mandiri Pangan,” ungkapnya.