Sekda Malinau Ajak Pemuda Jadi Garda Terdepan Sukseskan Festival IRAU 2025

- Jurnalis

Kamis, 2 Oktober 2025 - 09:31 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Screenshot

Screenshot

Malinau – Pemerintah Kabupaten Malinau menaruh harapan besar kepada masyarakat, terutama generasi muda, untuk ikut menjadi motor penggerak kesuksesan Festival IRAU Malinau 2025. Hal ini ditegaskan langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Malinau, Dr. Ernes Silvanus, S.Pi., M.M., M.H., dalam pertemuan di Ruang Intulun, Rabu (1/10/2025).

Menurutnya, IRAU bukan sekadar pesta budaya, tetapi momentum kebersamaan seluruh elemen masyarakat. Karena itu, kolaborasi pemuda dari berbagai organisasi, kelompok etnis, hingga paguyuban, menjadi kunci agar pelaksanaan festival berlangsung aman, lancar, dan meriah.

Baca Juga :  Launching Desa Mandiri Pangan di Desa Belayan: Upaya Kabupaten Malinau Tingkatkan Ketahanan Pangan

Kolaborasi dengan pemuda sangat penting. Bukan hanya menjaga keamanan, tapi juga ikut aktif di berbagai kegiatan pendukung, sehingga IRAU benar-benar menjadi pesta budaya bersama yang membanggakan,” tegas Ernes.

Sekda juga mendorong agar peran pemuda tidak berhenti di belakang panggung, melainkan tampil di depan, ikut menciptakan kreasi, menggerakkan komunitas, dan menjadi wajah Malinau yang ramah bagi tamu dari luar daerah.

Selain itu, Ernes menyebut pemerintah memberi ruang lebih luas bagi UMKM lokal agar bisa berpartisipasi. Keterlibatan pemuda dalam mengembangkan usaha kreatif dan mendukung pelaku UMKM dianggap sebagai wujud nyata pembangunan daerah berbasis partisipasi masyarakat.

Baca Juga :  Jambore Nasional XI Tahun 2022, Pemkab Malinau Lepas 16 Pramuka ke Cibubur

“Generasi muda adalah energi terbesar Malinau. Dengan semangat gotong royong dan kreativitas, saya yakin IRAU 2025 akan menjadi pesta rakyat yang meriah sekaligus berkesan,” tambahnya.

Dengan semangat kolaborasi ini, Festival IRAU Malinau 2025 diproyeksikan tidak hanya sebagai agenda budaya tahunan, tetapi juga sebagai panggung besar yang memperlihatkan kekuatan persatuan masyarakat Malinau, terutama generasi mudanya.

Berita Terkait

Bupati Malinau Wempi W. Mawa Raih Penghargaan Tertinggi PGRI pada Puncak HUT ke-80 dan Hari Guru Nasional
Wabup Jakaria Pimpin Senam Bersama Peringati HKN ke-61 dan Hari Guru Nasional di Malinau
Pemkab Malinau Gelar Malam Penghargaan dan Penyerahan Bantuan pada HUT ke-26 dan Irau ke-11
Bupati Malinau dan Iwan Fals Tanam Pohon Manggis di RTH Seluwing: Pesan Ekologis dalam Irau ke-11
Bupati Wempi Buka Lomba Gerak Jalan TARKAM 2025, Malinau Kembali Jadi Tuan Rumah
Malinau Hadirkan 5 Pemuka Agama Nasional dalam Dialog Lintas Kepercayaan di Festival Irau ke-11
Wamendagri Bima Arya: Malinau Bisa Jadi Contoh Pembangunan dan Pelestarian Budaya
Kepala Staf Kepresidenan RI: Dari Malinau Kita Belajar Menjaga Alam, Melestarikan Budaya, dan Menyalakan Harapan bagi Indonesia

Berita Terkait

Minggu, 30 November 2025 - 09:06 WITA

Bupati Malinau Wempi W. Mawa Raih Penghargaan Tertinggi PGRI pada Puncak HUT ke-80 dan Hari Guru Nasional

Sabtu, 29 November 2025 - 09:09 WITA

Wabup Jakaria Pimpin Senam Bersama Peringati HKN ke-61 dan Hari Guru Nasional di Malinau

Minggu, 26 Oktober 2025 - 08:16 WITA

Pemkab Malinau Gelar Malam Penghargaan dan Penyerahan Bantuan pada HUT ke-26 dan Irau ke-11

Minggu, 26 Oktober 2025 - 08:08 WITA

Bupati Malinau dan Iwan Fals Tanam Pohon Manggis di RTH Seluwing: Pesan Ekologis dalam Irau ke-11

Jumat, 24 Oktober 2025 - 21:42 WITA

Bupati Wempi Buka Lomba Gerak Jalan TARKAM 2025, Malinau Kembali Jadi Tuan Rumah

Berita Terbaru