Banjir di Bahau Hulu, Pemkab Malinau Siapkan Langkah Penanganan dan Penyaluran Bantuan

- Jurnalis

Jumat, 21 Mei 2021 - 14:57 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

WIRAnews.com, MALINAU, SWARAKALTARA.COM – Bupati Malinau, Wempi W Mawa mengatakan, pemerintah daerah akan segera menyalurkan bantuan ke wilayah yang saat ini tengah terdampak banjir bandang. “Bantuan itu akan kita lihat sesuai dengan urgensinya, dan segera akan disalurkan langsung,” ujarnya. Hal itu disampaikan Bupati Wempi W Mawa dalam Konferensi Persnya di Ruang Kerja Bupati Malinau, Kamis (20/5) terkait penanganan banjir bandang di Bahau Hulu dan Pujungan.

Ia juga menegaskan kepada jajaran Camat dan Kepala Desa yang tengah terdampak oleh bencana banjir, untuk segera berkoordinasi terkait operasional teknis langkah-langkah cepat dan penanganan banjir. Salah satunya ialah ketersediaan obat-obatan dan bahan makanan pokok bagi masyarakat di dua Kecamatan di Kabupaten Malinau tersebut. “Penyelamatan masyarakat yang utama, lalu barang-barang kebutuhan pokok dan aset-aset Pemerintah Daerah.

Baca Juga :  Pj. Bupati Malinau Resmi Menutup Pelatihan Pembuatan Gerabah Tahun 2024

Itu yang menjadi prioritas,” ungkapnya. Semua itu, kata Wempi, pasti dilakukan berjenjang dan harus cepat. Namun, akses transportasi menuju lokasi banjir, saat ini masih belum memungkinkan untuk dijangkau dalam situasi cuaca dan debit air sungai yang tinggi.

“Satu-satunya akses ialah menggunakan pesawat terbang, tapi kondisi curah hujan tinggi juga pasti menghambat,” tuturnya. Ia menambahkan, untuk 2 Kecamatan yang terdampak saat ini, yaitu Kecamatan Bahau Hulu dan Pujungan, pihak memastikan akan lebih prioritaskan masyarakat yang menjadi korban banjir dan persediaan sembako masih cukup di dalam Desa. Pastikan sumber energi, urainya, baik itu bahan bakar minyak (BBM), sumber komunikasi dan sumber penerangan harus tetap terjaga, karna hanya itu yang dapat menjadi pertahanan warga bertahan ditengah bencana. “Saat ini kita syukuri banjir disana sudah turun, sepanjang tidak terjadi hujan lebat di bagian hulu, dipastikan tidak berdampak dalam berkepanjangan. Tetapi segala kemungkinan harus tetap diantisipasi,” pungkasnya. Reporter : Abdul Gani

Berita Terkait

Bupati Malinau Kunjungi RSUD Malinau, Evaluasi dan Dorong Peningkatan Pelayanan Kesehatan
Wakil Bupati Malinau Hadiri Malam Ramah Tamah dengan Komuniti Tidung Malaysia
Pemkab Malinau Gelar Perayaan Ibadah Natal Gabungan, Bupati Serukan Semangat Kebersamaan
Bupati Wempi W. Mawa Hadiri Uji Coba Drone Pertanian di Malinau Utara
Bupati Malinau Buka Bimtek Pengadaan Barang/Jasa dan Mitigasi Risiko 2025
Bupati Malinau dan Rombongan Silaturahmi dengan Warga Tionghoa dalam Perayaan Imlek 2025
Bupati Malinau Hadiri Perayaan Natal Pekerja GKII Se-Daerah Malinau
Pemkab Malinau Gelar Ibadah Natal Oikumene, Wakil Bupati Ajak Warga Refleksikan Kasih Natal

Berita Terkait

Rabu, 5 Februari 2025 - 09:14 WITA

Bupati Malinau Kunjungi RSUD Malinau, Evaluasi dan Dorong Peningkatan Pelayanan Kesehatan

Sabtu, 1 Februari 2025 - 18:56 WITA

Pemkab Malinau Gelar Perayaan Ibadah Natal Gabungan, Bupati Serukan Semangat Kebersamaan

Sabtu, 1 Februari 2025 - 18:41 WITA

Bupati Wempi W. Mawa Hadiri Uji Coba Drone Pertanian di Malinau Utara

Kamis, 30 Januari 2025 - 19:06 WITA

Bupati Malinau Buka Bimtek Pengadaan Barang/Jasa dan Mitigasi Risiko 2025

Kamis, 30 Januari 2025 - 08:35 WITA

Bupati Malinau dan Rombongan Silaturahmi dengan Warga Tionghoa dalam Perayaan Imlek 2025

Berita Terbaru